Selasa, 10 Juni 2008

beasiswa DAAD Deutscher Akademischer Austausch Dienst

Beasiswa Pemerintah Jerman
German Academic Exchange Service/
Deutscher Akademischer Austauschdienst (DAAD)

DAAD
Kennedyalle 50
53 175 Bonn, Germany
Telp.: 02 28.882.0   Fax.: 02 28.882.444
URL : www.daad.de


 

DAAD mewakili seluruh institusi pendidikan tinggi Jerman di luar negeri. Kantor DAAD cabang Jakarta bertugas melakukan administrasi program dan aktivitas DAAD untuk seluruh Indonesia, memberikan informasi tentang universitas dan Fachhochschule di Jerman, maupun informasi tentang studi, riset dan peluang beasiswa di Jerman. Beasiswa oleh DAAD diberikan kepada staf pengajar dan mahasiswa perguruan tinggi untuk mengikuti program akademis di Jerman.

Program-program yang ditawarkan di Indonesia adalah :

 


 

  • Program "Sandwich" ("Sandwich Fellowships")
  • Program Riset Khusus dalam Bidang Kelautan (Special Marine Research Programme)
  • Program Beasiswa DAAD-Siemens (DAAD - Siemens Scholarship Programme)
  • Beasiswa untuk Akademikus Muda (Long-Term Scholarships for Young Academics)
  • Beasiswa untuk Program Postgraduate (Scholarships for Postgraduate Courses)
  • Program Khusus Post-Doctoral dalam Bidang Bioscience (Post-Doctoral Biosciences Special Programme)
  • Beasiswa Waktu Singkat [2 s/d 6 bulan](Short-Term Fellowships [2-6 months])
  • Program untuk Eks-Penerima Beasiswa DAAD (Programmes for Former Fellowship Holders)
  • Kunjungan Riset untuk Akademikus Indonesia (Study Visits for Indonesian Academics)
  • Program Pertukaran Dosen/Mahasiswa


DAAD cabang Jakarta memberikan informasi kepada mahasiswa Indonesia yang ingin ke Jerman untuk melanjutkan studi, informasi lengkap (brosur dan leaflets) tentang universitas Jerman dan jurusannya dan informasi umum tentang pendidikan dan kehidupan sehari-hari di universitas.
 
Selain itu, majalah "DAAD BulletINdo", dengan berita tentang program kerja sama antara Jerman dan Indonesia dalam bidang pendidikan tinggi dan riset terbit dua kali dalam setahun (1.500 kopi per edisi). Majalah tersebut dikirim secara cuma-cuma kepada setiap universitas negeri dan beberapa universitas swasta maupun kepada institusi riset negeri serta kira-kira 400 alumni DAAD dan Humboldt.
 
Untuk informasi selanjutnya, silahkan menghubungi DAAD Jakarta langsung :

DAAD Jakarta Office
Jl. Jend. Sudirman, Kav. 61-62
Summitmas I, 19th Floor, Jakarta 12190
Fax : (021) 525 28 22
Email : info@daadjkt.com
(silakan klik)
Consulting hours : Monday - Thursday (13:30 - 16:00)
URL : jakarta.daad.de
(silakan klik)


 




 



 

Tidak ada komentar: